Lompat ke konten

KUBET – Hakimi Peringatkan Arsenal: Suasana di Paris Akan Gila-gilaan!

Hakimi Peringatkan Arsenal: Suasana di Paris Akan Gila-gilaan!


Hakimi Peringatkan Arsenal: Suasana di Paris Akan Gila-gilaan!

Suporter PSG merayakan gol Ousmane Dembele ke gawang Arsenal pada leg 1 semifinal Liga Champions di Emirates Stadium. (c) AP Photo/Kin Cheung

Bola.net – Achraf Hakimi memberikan peringatan keras untuk Arsenal jelang leg kedua semifinal Liga Champions. Bek PSG itu menyebut atmosfer di Parc des Princes akan sangat mencekam bagi tim tamu.

Arsenal harus membalikkan agregat 1-0 jika ingin melangkah ke final. Tantangan mereka semakin berat dengan dukungan penuh suporter PSG yang dikenal sangat fanatik.

Hakimi mengaku timnya sangat percaya diri bisa mengalahkan Arsenal. Pengalaman gagal di semifinal musim lalu menjadi motivasi tambahan bagi PSG.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.


1 dari 3 halaman

Ancaman Atmosfer Mencekam Parc des Princes

Ancaman Atmosfer Mencekam Parc des Princes

Suporter PSG ketika mendukung timnya bermain tandang ke Emirates, markas Arsenal, pada leg 1 semifinal Liga Champions 2024/2025. (c) AP Photo/Kin Cheung

Hakimi menggambarkan suasana di Parc des Princes akan sangat berbeda dari Emirates Stadium. Suporter PSG dikenal mampu menciptakan tekanan psikologis bagi tim tamu.

PSG sudah membuktikan kekuatan kandangnya dengan mengalahkan Manchester City dan Aston Villa. Kini Arsenal yang akan merasakan dampaknya.

“Malam ini akan sangat spesial di Paris. Suasana akan gila-gilaan dan semua orang akan mendukung kami di dalam maupun luar stadion,” ujar Hakimi.

Pertandingan Selanjutnya

Liga Prancis Liga Prancis
|
3 Mei 2025

Strasbourg
Strasbourg

22:00 WIB

PSG
PSG


Liga Italia Liga Italia
|
6 Mei 2025

Genoa
Genoa

01:45 WIB

AC Milan
AC Milan

2 dari 3 halaman

Keyakinan PSG Hadapi Arsenal

PSG mendapatkan kabar baik dengan kembalinya Ousmane Dembele dari cedera. Tim asuhan Luis Enrique juga memiliki motivasi besar untuk meraih gelar Liga Champions pertama.

Hakimi menyebut pengalaman semifinal musim lalu menjadi pelajaran berharga. Mereka tak ingin mengulangi kesalahan melawan Borussia Dortmund.

“Kami tenang karena sudah mengalami semifinal tahun lalu. Kami tahu apa yang harus dilakukan dan akan siap,” tegas pemain asal Maroko itu.

3 dari 3 halaman

Target PSG ke Final Liga Champions

PSG hanya butuh satu langkah lagi untuk mencapai final. Hakimi mengaku ini akan menjadi salah satu laga terpenting dalam kariernya.

Dukungan penuh dari suporter menjadi senjata utama PSG. Mereka bertekad memberikan yang terbaik untuk fans.

“Ini salah satu laga paling menarik karena artinya bagi klub. Tujuan kami adalah memenangkan kompetisi ini,” pungkas Hakimi. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *